×
STUDILMU Career Advice - Bekerja di Luar Passion? Siapa Takut!
Self Improvement

Bekerja di Luar Passion? Siapa Takut!

STUDILMU Users By STUDiLMU Editor

5. Melatih kemampuan mengatur waktu

Bekerja tidak sesuai dengan passion tentunya akan menguras tenaga dan pikiran. Setelah bergelut dengan pekerjaan, tentunya Anda ingin melakukan hal yang sesuai dengan hobi dan passion Anda. Oleh karena itu, Anda akan meluangkan waktu untuk bisa melakukan hobi di sela sibuknya pekerjaan Anda. Dengan kata lain, Anda membagi waktu yang tepat untuk pekerjaan dan passion. Alhasil, Anda pun akan semakin terampil dalam mengatur waktu dengan baik.
 

6. Membangun diri sendiri menjadi lebih bijak

Bekerja tidak sesuai passion juga akan membantu Anda dalam mengembangkan karakter diri sendiri. Anda akan menjadi pribadi yang tekun, sabar, dan rendah hati dalam mempelajari bidang pekerjaan baru. Mungkin saja, Anda harus belajar dari orang yang lebih muda untuk urusan pekerjaan tersebut. Anda pun tak terpaku dengan konsep senioritas yang menyesatkan dan cenderung menimbulkan perasaan sombong.
 

Menjalani Pekerjaan yang Tidak Sesuai dengan Passion

Banyak pelajaran yang dapat Anda pelajari ketika sesuatu tidak berjalan sesuai dengan yang diharapkan atau diinginkan. Begitu pula ketika pekerjaan yang Anda dapatkan tidak sesuai dengan cita-cita atau passion. Bekerja sesuai passion memang menyenangkan, namun Anda tetap dapat belajar banyak ketika mendapat pekerjaan di luar passion. Dengan kemampuan untuk dapat bersabar dan berlapang dada, Anda dapat menjadi pribadi yang lebih baik lagi dalam menghadapi berbagai masalah dalam kehidupan ini.
 
Pada akhirnya, Anda akan menyadari bahwa bekerja tidak harus sesuai dengan passion. Mungkin awalnya Anda akan merasa marah pada diri sendiri karena tidak bisa berjuang untuk bisa bekerja sesuai passion. Namun, seiring waktu berjalan nantinya Anda akan bisa menerima hal itu sebagai bagian dari kisah hidup Anda. Anda akan menjadi orang yang lebih bijak, menerima apa adanya, pandai bersyukur, dan berhenti berkeluh kesah.
 
Menjalani pekerjaan tidak sesuai dengan passion memang tidak mudah, namun bukan berarti kita tidak akan cocok sama sekali dalam menjalaninya. Proses mencocokkan diri bukanlah hal mudah dan jelas membutuhkan waktu. Ibarat seperti pernikahan, tidak selamanya akan berjalan mulus. Bukan berarti tidak berjodoh apabila terjadi pertengkaran dengan pasangan. Dengan kata lain, bukan berarti jika tidak menikmati pekerjaan, karier tersebut bukanlah passion Anda.
 
Maka demikian, carilah pekerjaan yang memberikan Anda ruang untuk bertumbuh dan berkembang. Baik itu peningkatan dalam segi karier dan gaji, kebebasan berkreativitas, sarana untuk berinovasi, dan dikelilingi oleh orang-orang yang berpikiran terbuka, adaptif serta inspiratif. Pilih sebuah pekerjaan yang membawa manfaat, baik bagi diri sendiri maupun buat orang lain. Jika saat ini pekerjaan Anda sudah memenuhi aspek-aspek di atas, maka bersyukurlah dan berjuanglah agar semakin berkembang baik dalam pekerjaan Anda. Perihal sesuai passion atau tidak, itu bonus masing-masing.
1234 Halaman Selanjutnya

Featured Career Advice