×
STUDILMU Career Advice - 6 Alasan Pelatihan Kepemimpinan Eksekutif Sangatlah Penting
Leadership

6 Alasan Pelatihan Kepemimpinan Eksekutif Sangatlah Penting

STUDILMU Users By STUDiLMU Editor

“Wah, keren ya dia eksekutif muda!” Kita mungkin sering mendengar pujian orang-orang yang mengagumi seorang eksekutif muda, pemimpin, manajer, atau seorang bos yang hebat. Tapi, pernah ga sih kita lihat sisi lainnya? Nyatanya, untuk menjadi seperti mereka itu tidaklah mudah. Setiap harinya mereka harus mengambil berbagai macam risiko dengan tingkat risiko yang berbeda-beda atau pengambilan keputusan yang harus segera dilaksanakan oleh mereka, bukan hal yang mudah loh untuk melakukan semua itu. 
 
Tanggung jawab yang besar seperti ini membuat para pemimpin atau eksekutif perlu menghadiri pelatihan kepemimpinan eksekutif. Apa sih yang dimaksud dengan pelatihan kepemimpinan eksekutif? Pelatihan ini akan menghadirkan seorang pelatih eksekutif yang bertindak sebagai pelatih, pendidik, pembimbing, orang kepercayaan, dan penantang bagi mereka yang memikul tanggung jawab kepemimpinan di tingkat eksekutif. Apa tujuan dari pelatihan ini? Tujuannya adalah untuk pengembangan holistik para eksekutif tersebut.
 
Pelatihan atau pembinaan eksekutif menjadi kegiatan yang sangat berarti karena ini dapat membuka potensi para pemimpin untuk memaksimalkan kinerja mereka sendiri dan organisasi mereka. Wih, keren juga kan?! Oh ya tidak hanya itu, selain para eksekutif, semua karyawan juga dapat belajar, mengembangkan berbagai keterampilan baru dan kemampuan untuk bisa menjadi seorang eksekutif di masa depan. 
 
Berikut ini kami akan menjelaskan 6 alasan mengapa pelatihan kepemimpinan eksekutif sangatlah penting. Yuk, kita simak penjelasannya berikut ini. 

1. Pelajari Bagaimana Menjadi Pemimpin yang Efektif.

Jika sikap dan keterampilan seorang eksekutif tidak ada yang spesial dari para karyawan, lalu apa yang membuat mereka berbeda dengan para karyawan atau anggota timnya? Tentu saja harus ada perbedaan spesial antara eksekutif dan para bawahannya. 
 
Seorang pemimpin atau eksekutif adalah seseorang yang harus bersedia mengambil risiko, menciptakan suatu dampak yang berpengaruh, membuat perbedaan yang sangat berharga, dan tentunya membawa kebaikan untuk semua anggota tim (karyawan). Bisa kebayang kan betapa beratnya tanggung jawab yang dimiliki para eksekutif? 
 
Fakta membuktikan bahwa kepemimpinan bukanlah suatu kemampuan yang dimiliki seseorang berdasarkan pengalaman atau jumlah tahun mereka bekerja di sebuah perusahaan. Namun, kepemimpinan ini perlu dipelajari dan dilatih secara berkala agar kemampuan ini bisa tertanam dengan baik di dalam diri kita. 
 
Pemimpin perusahaan sering merasa terdiam atau tidak dapat melakukan percakapan bimbingan karena takut terlihat rentan atau tidak kompeten. Ini bukan berarti mereka adalah pemimpin yang buruk, hanya saja mereka perlu mendapatkan pelatihan eksekutif yang lebih mendalam agar bisa menjadi pemimpin yang lebih efektif. 
 
Melalui pelatihan kepemimpinan eksekutif, para karyawan dapat belajar lebih jauh untuk mengasah kemampuan dan keterampilan mereka di dalam bidang kepemimpinan, tanpa rasa malu dan canggung. Dengan catatan, diskusi kelompok yang diterapkan di dalam pelatihan ini harus dilakukan secara jujur, menantang, otentik, dan sikap saling mendukung antara anggota tim demi pertumbuhan dan perkembangan mereka. 

2. Mendapatkan Keunggulan Kompetitif di Industri atau Tim.

Sekarang ini, semakin banyak perusahaan dan individu yang setuju bahwa pelatihan kepemimpinan eksekutif dapat membantu para individu untuk mengasah kompetisi mereka di dalam bidang industri yang dipilih atau di dalam tim mereka sendiri. 
 
Di dalam pelatihan kepemimpinan, materi-materi yang disampaikan pastinya akan relevan dengan bidang industri tersebut. Secara tidak langsung, semua anggota pelatihan sedang belajar dan memahami lebih dalam tentang bidang kerja mereka. Yang tadinya lupa, maka akan ingat, dan yang tadinya tidak tahu, menjadi tahu. 
 
Tidak hanya itu, semua peserta pelatihan juga bisa semakin dekat dan akrab dengan peserta pelatihan lainnya yaitu, anggota tim mereka sendiri. Dari kegiatan-kegiatan yang dilakukan pada pelatihan, mereka akan saling melihat keunggulan dari para rekan-rekan kerjanya. Sehingga, masing-masing peserta akan merasa lebih percaya diri untuk mengembangkan segala keunggulan yang dimiliki. 
 

3. Meningkatkan Kepercayaan Diri dan Efektivitas Manusia.

Alasan ketiga mengapa pelatihan kepemimpinan eksekutif sangatlah penting karena pelatihan ini dapat membantu semua peserta untuk lebih percaya diri. Percaya diri dalam mengemukakan pendapat, menyampaikan ide-ide cemerlang mereka, memberi pujian pada anggota tim lainnya, bahkan memberikan umpan balik yang konstruktif kepada rekan-rekan kerja lainnya. 
 
Kepercayaan diri yang baik akan membawa kita menjadi individu yang lebih efektif. Itulah mengapa pelatihan kepemimpinan ini perlu dipenuhi dengan diskusi yang mendalam, yang mendorong para karyawannya untuk berdiskusi secara jujur, otentik dan jelas. 

4. Belajar Mempercayai Anggota Tim.

Kita hidup di zaman yang mana terlalu banyak penipuan, manipulasi dan kebohongan yang sangat merugikan. Efek dari kondisi sosial ini membuat kita semua semakin sulit untuk mempercayai orang lain, baik di dalam kehidupan sehari-hari maupun pekerjaan. 
 
Ini juga menjadi salah satu keterampilan terberat bagi para karyawan masa kini, mereka menjadi sangat sulit untuk mempercayai rekan-rekan kerjanya untuk berkontribusi pada keberhasilan tim secara keseluruhan. Perlu kita ingat bahwa untuk bisa menaiki tangga karier yang lebih profesional, atau menjadi seorang pemimpin dan eksekutif, kita perlu memiliki kemampuan dasar yang sangat penting di dunia pekerjaan. Apakah itu? jawabannya adalah kepercayaan. 
 
Pelatihan kepemimpinan eksekutif hadir sebagai kesempatan yang tepat bagi kita untuk saling mengenal anggota tim lebih dalam dan mempercayai mereka. Kunci kesuksesan kerja tim dimulai dari kepercayaan. Apabila setiap anggota tim saling tidak percaya, bagaimana tim mereka bisa sukses? 
 

5. Membangkan Diri untuk Memiliki Keseimbangan Hidup-Kerja. 

Setiap orang pastinya memiliki kehidupan pribadi di luar kehidupan mereka sebagai karyawan atau eksekutif. Seorang karyawan bukan hanya pekerja di kantor, namun mereka juga berperan sebagai seorang ayah atau ibu di rumah. Inilah mengapa pelatihan kepemimpinan eksekutif menjadi sangat penting. 
 
Di dalam pelatihan ini, kita akan belajar bagaimana cara yang efektif untuk membagi waktu dan mengontrol pekerjaan dengan baik, sehingga pekerjaan kita di kantor tidak akan bercampur dengan urusan di rumah, begitu juga sebaliknya. 
 
Ini membantu kita semua untuk bisa menjadi seorang pemimpin, eksekutif, bahkan CEO yang sangat profesional, dan disisi lain menjadi sangat bahagia karena memiliki kehidupan pribadi yang baik, aman dan teratur. 

6. Bekerja dengan Giat Menuju Promosi.

Alasan terakhir yang menjadikan pelatihan kepemimpinan ini sangat penting yaitu, pelatihan ini dapat membantu setiap karyawan mencapai promosi yang diinginkannya. Sistem pelatihan kepemimpinan yang efektif dan informatif akan mendorong para karyawan untuk bekerja keras secara gigih untuk bisa mencapai tujuan karier mereka. 
 
Itulah 6 alasan pelatihan kepemimpinan eksekutif yang sangat penting untuk dimiliki setiap perusahaan. Jadi, apakah rekan pembaca tertarik untuk bergabung dengan pelatihan kepemimpinan seperti ini? Selamat mencoba ya, rekan-rekan Career Advice.

Featured Career Advice