×
STUDILMU Career Advice - 3 Tips Never Give Up
Motivation

3 Tips Never Give Up

STUDILMU Users By STUDiLMU Editor

Memiliki jiwa pantang menyerah bukanlah yang mudah, namu bukan juga hal yang sulit. Berikut adalah 3 tips never give up (pantang menyerah):

1. Terimalah Kegagalan

Kegagalan bukanlah akhir dari segalanya, maka terimalah kegagalan itu. Kegagalan adalah langkah awal menuju sukses. Sebab, tidak ada satupun orang sukses tanpa merasakan kegagalan. John Lennon tidak sukses dengan jalan yang instan. Ia gagal mendapatkan nilai yang bagus di beberapa mata pelajaran karena penyakitnya. Meski begitu, ia menjadikan itu semua sebagai suatu tekad untuk menjadikannya sebagai ‘seseorang’ yang dapat dikenal bahkan oleh dunia. 
 
Seringkali kita tidak melihat makna dan pesan dari sebuah kegagalan. Kita hanya melihat bahwa kegagalan adalah sesuatu yang menyeramkan, sesuatu yang membuat kita terjatuh, padahal lebih dari itu bahwa kegagalan adalah kata lain untuk istirahat sejenak. Setelah itu kegagalan dapat dirasakan sebagai salah satu cara kita untuk dapat menyempurnakan apa yang menjadi tujuan kita. Setelah gagal, kita akan menjadi lebih tahu jalan mana yang harus kita tempuh, artinya kita tidak lagi harus berjalan di jalan yang sudah kita tempuh sebelumnya, kita dapat mencari jalan lain agar tidak terjatuh pada kesalahan dan kegagalan yang sama.
 
Dari pada hanya mengeluh saja, meratapi, dan terpuruk pada kegagalan, Anda dapat menanyakan pada diri Anda sendiri, “Apa yang harus diperbaiki dari rencana saat ini? Apa yang dapat dipersiapkan agar tidak kembali pada kegagalan?”. Dengan bertanya seperti itu kepada diri sendiri, artinya Anda yakin bahwa kegagalan bukanlah suatu akhir dan Anda akan mendapatkan hasil yang tidak terduga.
 

2. Kembangkan Rasa Percaya Diri

Ya, rasa percaya diri Anda mungkin terguncang jika Anda telah menghabiskan masa probation selama tiga bulan, dan sampai diperpanjang masa probationnya Anda masih belum menjadi karyawan tetap, tetapi jangan biarkan hal tersebut membuat Anda merasa tidak layak di pekerjaan yang Anda kerjakan saat ini. Mungkin saat ini Anda sudah berusaha memberikan yang terbaik, artinya hal tersebut sudah baik, hanya saja mungkin perusahaan membutuhkan pembuktian yang lebih kuat lagi dan membutuhkan agar Anda dapat lebih berkembang lagi. Anda harus memaksimalkan kesempatan itu, tanpa harus merasa minder. Anda harus dapat mencintai diri Anda sendiri, menerima semua masukan-masukan yang diberikan orang-orang di lingkungan Anda agar membantu Anda menjadi lebih baik lagi. Anda harus percaya bahwa sesungguhnya Anda mampu.
 
Meski kepercayaan diri membutuhkan waktu yang lama, semakin cepat Anda mulai, semakin cepat Anda mampu mengatasi tantangan dalam kehidupan.
  • Cobalah mengurangi keraguan akan kemampuan diri sendiri dan tanamkan perasaan bahwa Anda dapat meraih mimpi-mimpi Anda. Jika Anda sendiri saja sudah meragukan diri sendiri, maka semua orang yang Anda temui akan mengikuti jejak Anda.
  • Bergaullah dengan orang-orang yang membuat Anda merasa diri Anda baik, alih-alih merasa rendah diri.
  • Buktikanlah dengan gesture tubuh Anda hingga Anda bisa berhasil dan menunjukkan bahasa tubuh yang positif. Berdirilah tegak, jangan membungkuk, dan jangan silangkan lengan Anda di depan dada. Perlihatkan ekspresi yang memancarkan aura positif dan terbuka terhadap apa pun yang ditawarkan dunia.

3. Bangunlah dari Kegagalan

Anda boleh saja gagal, boleh saja terjatuh. Terimalah kegagalan itu sebagai suatu proses Anda menuju tujuan Anda. Namun, jangan terlalu lama jatuh, bangun dan bangkitlah. Berdiri, berjalan perlahan, kemudian berlarilah untuk kembali mengejar mimpi-mimpi Anda. Memang bukan hal yang mudah ketika kita terjatuh kemudian bangkit dan berlari mengejar mimpi-mimpi kita. Maka dari itu, aturlah secara perlahan. Berjalanlah pelan-pelan, sampai Anda siap untuk berlari, kemudian berlarilah sampai Anda dapat mengejar dan sampai pada mimpi-mimpi Anda.
 
Sekarang saya ingin bertanya, apa langkah pertama Anda saat ini? Ayo mulailah langkah pertama Anda!
 

Featured Career Advice